Kamis, 05 Maret 2015

Tiga Fakta Mengejutkan tentang Mimpi

Ternyata mimpi yang kita ketahui sebagai bunga tidur, setelah dianalisa secara ilmiah memiliki banyak fakta menarik. Dikutip dari Webmd, berikut tiga fakta yang mungkin akan membuat kening Anda berkerut membacanya:

Anda bisa bermimpi 12 kali dalam semalam

Lauri Quinn Loewenberg, seorang ahli mimpi mengatakan, terkadang dalam semalam manusia bisa bermimpi sampai 12 kali, hanya saja mereka tidak bisa mengingat semuanya.
“Dalam setiap 90 menit kita memulai mimpi baru, dan mimpi jilid dua, tiga, dan seterusnya biasanya lebih lama ketimbang mimpi yang sebelumnya,” ujarnya.
Survei yang dilakukan pada 100 ribu orang didapatkan fakta bahwa mimpi pertama biasanya sekitar lima menit, dan mimpi terakhir sekitar 45 menit.

Mimpi melatih otak kita mencerna informasi

Menurut peneliti dari Harvard Medical School, jika esok hari Anda ada ujian berat, sebaiknya hari ini tidur lebih cepat, ketimbang semalaman begadang belajar. Sebab hasil penelitian mengatakan otak yang tertidur lalu bermimpi, terbukti bisa menyerap pelajaran lebih baik dan memecahkan masalah-masalah yang ada.

Ibarat komputer yang di-restart, mimpi ternyata tombol restart manusia. Jadi ia membuat otak lebih cepat memproses, dan menyatukan berbagai informasi yang awalnya terpisah dan seolah sulit dipecahkan. Nah, untuk membuat proses `belajar dalam mimpi` ini sempurna, hindarkan menyalakan televisi dalam ruang saat tidur agar proses mimpi Anda berjalan sempurna.

Suami selingkuh, adalah mimpi manusia terbanyak


Lauri mengatakan, jika Anda wanita dan sering bermimpi suami tercinta selingkuh, maka Anda bukan orang satu-satunya. Sebab ia katakan, hasil survei menyebut memang mimpi jenis ini, adalah tema mimpi yang paling banyak ditemui. Ia jelaskan, survei ini dilakukan pada 5.000 orang.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Wordpress Theme by wpthemescreator .
Converted To Blogger Template by Anshul .